Bosan Makanan Bersantan Saat Lebaran, Coba 5 Menu Berkuah Segar Ini!

Editor: M Kautsar - Senin, 9 Mei 2022 | 11:45 WIB
Sariagri - Hidangan utama saat momen lebaran banyak yang mengandung santan dan berminyak, seperti sayur ketupat, opor, gulai, dan rendang. Meksi lezat, menyantap makanan bersantan dan berminyak terlalu banyak bisa membuat lidah dan perut terasa jenuh.
Tak heran, beberapa makanan berkuah bening dan segar sering menjadi incaran banyak orang setelah puas menyantap menu lebaran bersantan.
Berikut lima makanan berkuah segar yang bisa kamu coba setelah bosan dengan makanan bersantan saat lebaran:
1. Bakso
Kuliner satu ini selalu menjadi pilihan utama kala siang hari di momen lebaran. Banyak pedagang bakso rela tidak mudik demi tetap berjualan bakso saat lebaran karena ramainya pembeli. Kuah bakso yang bening, gurih dan hangat bisa memberikan kesegaran saat menyantapnya. Menghilangkan kejenuhan lidah dan perut akan makanan bersantan.
2. Mie instan
Jika ingin praktis, mie instan berkuah bisa jadi hidangan tepat di rumah setelah bosan dengan makanan bersantan. Kuah mie instan rasa soto, kari ayam, kaldu ayam, ayam bawang memberi kesegaran tersendiri saat menyantapnya. Potongan sayur sawi dan telur rebus semakin melengkapi nikmatnya mi instan kuah saat lebaran.
3. Soto
Soto ayam kuah bening dengan perasan jeruk nipis dan taburan bawang goreng menciptakan rasa segar dan hangat di lidah dan tenggorokan. Tak jarang, saat sore dan malam hari, warung soto ayam banyak dikunjungi orang setelah seharian mengkonsumsi makanan bersantan.
Baca Juga: Bosan Makanan Bersantan Saat Lebaran, Coba 5 Menu Berkuah Segar Ini!Melihat Asal Usul Ketupat, Menu Wajib saat Lebaran
4. Sayur asam
Potongan labu siam, kacang panjang, jagung hingga butir melinjo dihidangkan dalam kuah asam gurih yang segar. Tak diragukan lagi, sayur asam dengan tambahan sambal terasi dan lauk ikan asin sangat cocok untuk menu makan siang keluarga di rumah.
5. Sayur sop
Potongan wortel, kentang, buncis, kol berpadu dalam kuah kaldu sop yang gurih dan hangat. Campuran lada, irisan daun bawang, seledri dan tomat menambah kesegaran kuah sop.