Empat Makanan Padat Kandungan Nutrisi Sesuai Klasifikasi WHO

Editor: Arif Sodhiq - Minggu, 14 Februari 2021 | 08:00 WIB
SariAgri - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengklasifikasikan makanan padat dengan kandungan nutrisi dan rendah kalori. Makanan padat nutrisi mengandung vitamin, mineral, karbohidrat kompleks, protein tanpa lemak dan lemak sehat.
Apa saja makanan padat kandungan nutrisi yang bisa dijadikan referensi untuk dikonsumsi? Berikut beberapa makanan padat nutrisi berdasarkan klasifikasi WHO seperti dilansir dari boldsky.com:
Secara umum ikan merupakan pembangkit tenaga karena kandungan nutrisinya. Sama halnya dengan sayuran, tidak semua ikan memiliki kepadatan nutrisi yang sama. Ikan salmon kaya akan kandungan asam lemak omega 3, magnesium, kalium, selenium dan vitamin B.
Kadunngan tersebut dapat membantu tubuh dalam meningkatkan kesehatan jantung, mencegah demensia dan alzheimer. Bahkan mengonsumsinya secara rutin dapat membantu mencegah dari depresi.
2. Bawang Putih
Banyak penelitian menunjukkan mengonsumsi bawang putih secara teratur dapat menurunkan tekanan darah dan kolesterol jahat serta meningkatkan kolesterol baik. Bawang putih kaya vitamin C, vitamin B, kalsium, kalium, tembaga dan lainnya yang dapat membantu mencegah kanker usus besar. Mengonsumsi bawang putih mentah juga berfungsi sebagai antibakteri dan antijamur.
Baca Juga: Empat Makanan Padat Kandungan Nutrisi Sesuai Klasifikasi WHORekomendasi Makanan Terbaik Untuk Kamu yang Berusia 40 Tahun Keatas
3. Kacang Almond
Kacang almond kaya kandungan protein, serat, vitamin E, kalsium, tembaga, magnesium dan riboflavin. Kacang almond juga dipercaya dapat membantu pemulihan otot karena mengandung asam amino, kalsium dan fosfor yang menjaga kesehatan tulang. Sementara kandungan seleniumnya dapat membantu melawan depresi dan kecemasan.
4. Biji Chia
Biji chia merupakan gudangnya protein dan diperkaya dengan kandungan asam amino yang lengkap. Selain itu biji chia kaya akan asam lemak omega-3, karbohidrat dan serat. Beberapa penelitian menunjukkan mengonsumsi biji chia secara teratur dapat meningkatkan kesehatan jantung, juga membantu menahan lonjakan kadar gula darah.