Ternyata Berawal dari Isi Perut Ikan, Begini Sejarah Saus Tomat

Ilustrasi Saus Tomat (Pixabay)

Penulis: Triana, Editor: Reza P - Kamis, 15 September 2022 | 17:45 WIB

Sariagri - Saus tomat paling enak dipadukan dengan kentang goreng atau jenis camilan gurih lainnya. Punya rasa yang khas, yaitu manis, gurih, serta asam dari tomat membuat saus tomat jadi pilihan agar makanan jadi lebih nikmat.

Saat ini, saus tomat menjadi salah satu saus terfavorit di Amerika Serikat. Meski begitu, jika melihat dari sejarahnya, saus tomat justru berasal dari Tiongkok.

Dalam bahasa Inggris, saus tomat disebut sebagai ketchup, yang ternyata berasal dari bahasa Tiongkok, yang menyebutnya sebagai koe-chiap atau ke-tsiap.

Nah, nama saus tomat dalam bahasa Tiongkok ini ada hubungannya dengan bahan pembuat saus yang justru bukan dari tomat.

Dari namanya, kita mengetahui kalau saus tomat ini terbuat dari tomat sebagai bahan utamanya. Dalam bahasa Tiongkok, ke-tsiap digunakan untuk menyebut saus yang terbuat dari fermentasi ikan.

Dalam literatur yang berhasil dikumpulkan, saus tomat atau ke-tsiap ini terbuat dari ikan, lebih tepatnya dari isi perut ikan yang sudah difermentasi.

Saus ini dipercaya dibuat di Vietnam dan dibawa ke wilayah Tenggara Tiongkok. Karena itulah, masyarakat Tionghoa kemudian membuat saus ini selama ribuan tahun lamanya.

Mereka menggunakan isi perut ikan yang terdiri dari usus, ginjal dan jantung. Setelah itu dicampur dengan garam dan dimasukkan ke dalam wadah tertutup, lalu difermentasikan di bawah sinar matahari.

Lantas bagaimana sejarahnya hingga saus tomat bisa menjadi seperti sekarang dan menggunakan tomat sebagai bahan utama?

Hal ini ternyata disebabkan karena bangsa Eropa yang membawa dan memodifikasi saus fermentasi isi perut ikan yang dibawanya dari tanah Tiongkok ini.

Di Eropa, saus ini ditambahkan dengan berbagai bahan lainnya, seperti jamur, kacang, kenari, tiram, stroberi, hingga buah persik.

Baca Juga: Ternyata Berawal dari Isi Perut Ikan, Begini Sejarah Saus Tomat
Membahas Kandungan Gizi Ikan Laut dan Air Tawar, Mana yang Lebih Baik?

Bangsa Eropa yang kemudian menjelajah ke Amerika lalu membawa saus ala Eropa ini. Nah, di Amerika, saus ini kembali mengalami perubahan lagi oleh bangsa Amerika.

Di Amerika, saus yang disebut juga sebagai english ketchup oleh bangsa Eropa ini dibuat dari buah tomat. Setelah mengalami perubahan bahan baku, saus tomat ini mulai diproduksi secara massal dan diwadahi dengan botol kaca.